Sudah hampir 1 tahun sejak saya meninggalkan Bali dan karena kesibukan yang terus datang silih berganti saya hampir melupakan hutang mereview salah satu home stay tempat saya dan keluarga menginap saat kami berlibur akhir tahun 2014 lalu.
Semoga review ini dapat membantu para pembaca blog yg ingin berlibur di Bali dan sulit mencari penginapan yang ideal bagi kenyamanan (terutama jika membawa anak-anak dan orang tua) dan kenyamanan bagi kantong tentunya, dan juga dapat membantu menambah pengunjung bagi pemilik penginapan dan untungnya buat saya mereview penginapan ini adalah, semoga jadi makin banyak yaaa pembaca blog saya, hehee.
Saat hotel di Bali hampir semuanya penuh untuk ditempati menjelang pergantian tahun, syukur alhamdulillah saya menemukan satu tempat yang diluar dugaan sangaaaaaat.... sangaaattt nyaman.
Canang Sari HomeStay namanya, pemiliknya Bpk. Ngurah dan Ibu Ayu yang sangat baik hati. Kami menemukan penginapan ini melalui situs airbnb yang kebetulan situs ini sudah sering saya gunakan bahkan sampai di Jepang dan beberapa negara lainnya saya banyak menemukan tempat menginap yang cocok pada situs ini.
Bapak Nurah dan Ibu Ayu sangat komunikatif. Kami diberikan petunjuk arah yang tepat untuk dapat sampai di lokasi penginapan. Kami tiba pada malam hari sekitar pukul 9 malam, dan check in dilakukan dengan sangat lancar. Kami menyewa semua kamar pada rumah tersebut dan kebetulan hanya ada 2 kamar jadi kami mendapatkan akses pribadi untuk ruang keluarga, ruang makan, dapur dan balkon.
Pada saat melihat foto kami tidak terlalu berharap banyak pada penginapan ini, tetapi saat sudah datang kami merasa sangat terkejut bahwa rumah ini jauh lebih baik dari yang kami harapkan. Terdapat 1 double bed di tiap kamar, 1 lemari pakaian, 1 nakas, 1 meja kerja dan kursi, serta terdapat balkon di tiap kamar, lumayan kan yah buat perokok bisa ngerokok di balkon :)
Kamar mandi terdapat ditiap kamar dengan perlengkapan dan peralatan mandi yang juga disediakan oleh tuan rumah. Tersedia welcome fruit dihari kedatangan kami dan fresh water disediakan setiap hari. Semua serba perfect! Kebersihan tidak usah diragukan, seluruh ruangan terlihat dirawat dengan baik, begitu pula area dapur dan living room semua bersih.
Canang Sari HomeStay memiliki taman yang indah dan sangat terawat. Nilai plus lainnya adalah setiap hari kami mendapatkan sarapan untuk 6 orang (4 dewasa + 2 anak) dengan menu bervariasi, lumayan untuk mengganjal perut sebelum kami memulai aktivitas hari itu.
Salah satu anak pemilik penginapan bernama Erick. Anak pertama saya sangat senang bermain bersama Erick yang kebetulan umur mereka tidak terpaut jauh. Anak-anak menghabiskan malam tahun baru bermain kembang api dan terompet bersama-sama, hal ini meninggalkan kesan mendalam bagi kami sekeluarga.
Lalu bagaimana dengan harga penginapan ini??
Jangan khawatir harga yang ditawarkan masih jauh dibawah harga kebanyakan hotel di Bali terutama saat akhir tahun. Maaf saya tidak mencantumkan berapa total biaya saat saya menginap di Canang Sari HomeStay, mungkin bisa langsung di lihat pada situs airbnb atau langsung menghubungi pemilik penginapan.
Penilaian keseluruhan untuk Canang Sari HomeStay adalah 8/10 (very recommended). Dan kami sekeluarga sangaaaaat PUAS menginap di Canang Sari HomeStay, dan akan kembali lagi kesana saat ada kesempatan berlibur di Bali.
Pengennya sih akhir tahun ini bisa kembali kesana, tapi akhir tahun ini kami sudah pegang tiket pesawat menuju Lombok dan akan berlibur selama 7 hari disana.
See u soon Canang Sari HomeStay. Special thank's to Bapak Ngurah dan Ibu Ayu atas keramahannya. Keep in touch alway's :)
Semoga Canang Sari HomeStay lebih maju dikemudian hari.
Untuk info lebih lanjut mengenai Canang Sari HomeStay silahkan klik disini dan disini.
Note: Saya tidak dibayar untuk mengiklankan suatu hotel/penginapan tertentu. Review ini saya buat berdasarkan pengalaman dan kepuasaan menginap.
Canang Sari HomeStay
Jl. Nangka gang Kaswari No.1
0813-5322-0414
Haii Mba Tetha Pevylia,
ReplyDeletePerkenalkan saya Hafif dari DGtraffic Indonesia, saat ini saya sedang mencari dan mengumpukan list blogger-blogger untuk diajak kerjasama khususnya endorsement untuk produk calon klien kami.
Untuk sementara ini saya boleh minta info rate card untuk review produk di blog milik Mba? Untuk produk yang akan direview akan diinfokan lebih lanjut nanti.
Untuk email konfirmasi mengenai rate card, Mba bisa email langsung ke hafif@dgtraffi.com
Saya tunggu feedbacknya yah Mba.
Terima Kasih