Monday, December 07, 2015

HO CHI MINH - DALAT - MUI NE IN MY WAY (PART1)

Mata ini tiba-tiba tak mau terpejam kala mengingat bahwa besok adalah hari keberangkatan ku menuju Ho Chi Minh City atau yang dulu biasa si sebut Saigon. Ini adalah perjalanan teraneh ku mengingat bahwa tiket baru saja ku beli H-2 keberangkatan dan aku berangkat tanpa membeli tiket pulang. Aaahhh.... rasanya separuh diri ini masih letih karna baru beberapa hari menapakkan kaki di negeri tercinta ini selepas kepulangan ku dari Japan. Ya, aku baru saja 9 hari kembali dari Japan dan harus segera berangkat lagi menuju Vietnam. Perjalanan yang tak pernah kubayangkan dan tanpa rencana.

Monday, November 30, 2015

OPEN TOUR BEAUTIFUL AUTUM IN JAPAN NOVEMBER 2016

Hampir 1 bulan saya telat mempublikasikan pendaftaran trip Japan November 2016 yang seharusnya saya posting per 30 Oct 2015. Banyak faktor yang harus dipikirkan matang-matang sebelum pengumuman pendaftaran di posting di blog. Belum lagi kesibukan travelling saya yang cukup menyita waktu. Maaf ya kalau teman-teman pembaca blog ini harus menunggu lama dan bahkan harus bolak-balik mengirimi saya email untuk menanyakan kapan pendaftaran di buka :)


Dengan di publishnya info ini, maka secara resmi saya membuka pendaftaran dan pembayaran booking seat trip Japan dengan tema BEAUTIFUL AUTUM IN JAPAN NOVEMBER 2016.

Berikut detail dari tripnya :

TOUR SCHEDULE

Hari 1
Jakarta - Tokyo
Hari ini kita berangkat dari Soekarno Hatta Airport menggunakan pesawat Air Asia (menuju Haneda Tokyo) atau Garuda Indonesaia/ sekelasnya (menuju Narita Tokyo) Japan, dan tiba pagi hari di Narita Tokyo (+1) bila menggunakan maskapai GA atau jam10 malam hari jika memilih penerbangan dengan Air Asia dan menginap 1 malam di bandara.

Hari 2
Pagi hari ini kita akan keliling Tokyo, kita akan berfoto di depan Tokyo Imperial Palace, menikmati taman UENO dan berfoto di pusat perbelanjaan kelas atas di Ginza, serta ke Odaiba untuk melihat Rainbow Bridge, Patung Liberty. Koper/ransel dapat dititip di stasiun terdekat, malam harinya kita check in hotel yang telah ditentukan.

Hari 3
Hari ini kita akan menghabiskan waktu di Tokyo Disneyland/Disneysea.

Hari 4
Check out hotel.
Hari ini kita akan mengunjungi Kawaguchiko untuk melihat dari dekat keindahan Gunung Fuji dengan menaiki kachi-kachi ropeway, malam harinya kita akan menuju Osaka menggunakan Bus Willer Express.

Hari 5
Hari ini kita akan berfoto di Universal Studio Japan (tidak masuk), melihat Osaka Castle. Check in hotel, istirahat dan malam harinya kita akan berkeliling Dotonbori melihat pusat penongkrongan anak muda Osaka serta berbelanja di Shinsaibashi Suji shopping street.

Hari 6
Check out hotel dan menitipkan tas di stasiun Kyoto.
Hari ini kita menuju Kyoto menggunakan Shinkansen untuk mengunjungi Fusimi Inari, Kiyomizudera, dan mengunjungi Gion. Malam harinya kita kembali ke Tokyo menggunakan Bus Willer Express.

Hari 7
Hari ini kita menuju Shinjuku (TMG Building), Harajuku, Shibuya melihat patung Hachiko dan Crossing Shibuya,  Asakusa (Sensoji temple dan belanja oleh-oleh di Kaminarimon), tak lupa berfoto dengan latar menara terkenal yaitu Tokyo Skytree yg merupakan struktur bagunan tertinggi ke 2 di dunia (tidak naik), check in hotel.

Hari 8
Check out hotel pagi hari dan kembali ke tanah air bagi peserta yang menggunakan GA penerbangan pagi hari. Bagi peserta yang menggunakan Air Asia penerbangan malam hari, free time (dapat bepergian dengan menggunakan biaya pribadi).

Sampai bertemu kembali di tour dengan destinasi yang berbeda :)

WAKTU TOUR : 14 - 21 NOVEMBER 2016

BIAYA TOUR : Rp. 15.500.000 (BY. AIR ASIA) & 18.500.000 (BY. GARUDA INDONESIA/sekelasnya)

Biaya meliputi : Pesawat Jakarta - Tokyo - Jakarta (tanpa bagasi (hanya cabin 7kg), tanpa makan, tanpa asuransi dan tanpa pilihan kursi bila memilih penerbangan by AirAsia), penginapan hotel *2 dan *3 (sesuai ketersediaan), local transport selama di Jepang (kecuali taxi), Objek wisata sesuai yg di mention dan biaya tour.
Biaya tidak termasuk : Pembuatan Visa, Airport tax Jakarta, Sewa locker, Biaya Makan (pagi,siang,malam), transportasi bandara (dari dan ke bandara estimasi 3000 yen) dan belanja pribadi.

NB :
  • Bagi yang tidak ingin masuk Tokyo Disneyland ada pengembalian biaya Rp 500.000 kecuali tempat wisata lainnya tidak ada pengembalian biaya apapun.
  • Jadwal tour dapat dibuat random/berubah tergantung keadaan.
  • Mohon maaf saya sudah tidak dapat membantu untuk proses pembuatan visa, harap mengurus secara pribadi atau melalui agent travel tour yang tersedia.
  • Ketersediaan seat terbatas max 15 orang.
  • Booking seat (pembayaran term 1) ditandai dengan pembayaran  sebesar 25% dari total biaya tour yaitu Rp 3.875.000,- (by. Air Asia) dan Rp 4.625.000 (by. Garuda Indonesia/ sekelasnya).
  • Sisa pembayaran dapat di cicil tiap bulan, dan akhir maret (pembayaran term 2) sudah lunas 50% dari total biaya tour dan 13 October (pembayaran term 3) harus sudah lunas 100%. 
  • Keikutsertaan menggunakan pesawat Garuda Indonesia hanya bisa dilakukan bila mendaftar sebelum 1 September 2016. 
  • Berangkat bersama saya hanya bagi pendaftar yang menggunakan Garuda Indonesia, bagi peserta dengan maskapai lain kita bertemu di meeting poin di Japan dengan tetap dipandu oleh saya.
  • Hanya yang telah membayar biaya booking seat yang resmi ikut dalam tour ini dan sisa seat akan saya update berdasarkan pembayaran.
  • Biaya yang sudah dibayar sebelum masa pelunasan tidak dapat dikembalikan apa bila sudah terbeli tiket keberangkatan/kepulangan.
  • Pengunduran diri tidak dapat dilakukan apabila sudah terbeli tiket keberangkatan/kepulangan.
  • Bila terjadi pengunduran diri/ batal berangkat dengan alasan apapun setelah tiket keberangkatan/kepulangan terbeli tetapi sblm uang pelunasan dibayarkan maka biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat dikembalikan.
  • Bila terjadi pengunduran diri/ batal berangkat dengan alasan apapun setelah uang pelunasan dibayarkan  s/d H-30, maka hanya akan mendapatkan refund 50% dari uang yg sudah dibayarkan, setelah dikurangi biaya tiket dan biaya lainnya yang sudah terbayarkan (ex: hotel, tiket bus dll).
  • Bila terjadi pengunduran diri/ batal berangkat dengan alasan apapun setelah uang pelunasan dibayarkan  s/d H-29 maka seluruh biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat dikembalikan.
  • Pengunduran diri hanya dapat dilakukan saat belum terbeli tiket keberangkatan/kepulangan, dan uang yang sudah dibayarkan akan di refund 100%.
  • Tour ini tidak diasuransikan, apabila membutuhkan asuransi perjalanan harap mengurus secara pribadi atau menggunakan jasa asuransi dari maskapai penerbangan yang dipakai.
  • Bagi yang berada di luar Jakarta dan ingin berangkat dan pulang sendiri, dapat membayar biaya tournya saja tanpa dikenakan biaya pesawat. 
  • Info biaya locker mulai 300 yen - 700 yen per hari tergantung ukuran.
  • Semua ketentuan-ketentuan diatas berlaku bagi peserta dengan paket tur lengkap maupun peserta paket tur tanpa tiket pesawat.
  • Untuk info rekening dapat lsg menghubungi saya via email : tethapevylia@gmail.com 

Sekian ya pengumumannya, mengingat tour ini sudah banyak sekali peminatnya, saya tunggu pendaftarannya segera yaaa.... siapa cepat dia dapattttt :)

Berikut nama-nama peserta yang sudah membayar biaya booking seat:
  1. FITRI AIDA - KALSEL 
  2. ADAM - KALSEL
  3. VERONICA SANTI - TANGGERANG 
  4. NENI ANGGRAENI - BANDUNG
  5. SISKA MEDIKA - BANDUNG
  6. TRI RISQITA - BANDUNG
  7. LIA AMALIAH - BANDUNG 
  8. TIA - JAKARTA
  9. NANA TRIATNA - JAKARTA
  10. YUDI PERMANA - JAKARTA
Data peserta akan terus saya update berdasarkan pembayaran (update terakhir 02/05/2016).

Sunday, November 22, 2015

JAPAN GROUP TRIP OCTOBER 2015 (FOTO UPDATE)

Alhamdulillah, akhirnya Japan Trip gelombang pertama telah dilaksanakan pada tanggal 19-25 Oct 2015 lalu. Cita-cita yang awalnya hanya impian belaka akhirnya terlaksana.



Thursday, November 19, 2015

PENGINAPAN MURAH TAPI GAK MURAHAN DI BALI

Sudah hampir 1 tahun sejak saya meninggalkan Bali dan karena kesibukan yang terus datang silih berganti saya hampir melupakan hutang mereview salah satu home stay tempat saya dan keluarga menginap saat kami berlibur akhir tahun 2014 lalu.

Semoga review ini dapat membantu para pembaca blog yg ingin berlibur di Bali dan sulit mencari penginapan yang ideal bagi kenyamanan (terutama jika membawa anak-anak dan orang tua) dan kenyamanan bagi kantong tentunya, dan juga dapat membantu menambah pengunjung bagi pemilik penginapan dan untungnya buat saya mereview penginapan ini adalah, semoga jadi makin banyak yaaa pembaca blog saya, hehee.


Friday, July 03, 2015

SHIBAZAKURA FESTIVAL : MOSS PINK

Memiliki kesempatan ke Jepang disaat bulan April - May jangan lupa mampir ke Shibazakura Festival yaaa...
Festival apa sih itu??



Saturday, June 20, 2015

DOTONBORI : PUSAT PENONGKRONGAN ANAK MUDA OSAKA

Siapa bilang jalan sendiri dinegara orang itu menakutkan??
Khusus untuk destinasi Japan, si papa ngijinin aku untuk melakukan perjalanan sendiri, alasannya?? Simple sih, Japan SUPER AMAN bagi pejalan wanita. Beneran?? IYES!! Gak pake bo'ong deh... hehee

Japan gak cuma aman dijelajahi saat siang, tapi malam haripun negara ini sangat nyaman untuk terus dijajal seluruh pelosoknya.  Meskipun kadang deg-degan juga sih kalau pulang sampe hotel jam 12 malam dan melewati jalanan sepi apalagi saat harus turun di stasiun yang sepi dan (maaf) sedikit kumuh dan menyeramkan, hiiiiii.... Tapi beneran koq.... AMAN ^_*



Friday, June 19, 2015

MENIKMATI SALJU DI TATEYAMA KUROBE ALPINE ROUTE JEPANG



Saljuuuuuuu......
Rasanya hampir ingin berteriak saat pertama disuguhi pemandangan putih-putih di depan mata. Sempat gak percaya kalau ini adalah salju sungguhan. Siapa sangka aku bisa merasakan dinginnya salju justru bukan disaat musim dingin.

Yaaa, di bulan May ini rute Alpine telah dibuka dan aku sedang berada di Jepang, sayang rasanya bila melewati moment ini. Salju pada jalur Alpine ini cukup mampu mengobati rasa penasaran ku pada butiran putih halus yang dinamakan salju.

Ndesoo yaa??
Iyes emang!! Maklum lah sebagai penghuni negara tropis yang gak pernah ada musim saljunya, saat berhasil liat salju rasanya langsung ingin guling-guling rebahan diatas salju *lebay*

Thursday, May 28, 2015

OPEN TOUR JAPAN AMAZING SAKURA APRIL 2016 (CLOSE)

Sesuai janji saya untuk membuka trip Japan lanjutan dari gelombang pertama di bulan October tahun ini, bagi pembaca blog saya yang tidak kebagian seat di bulan October silahkan mendaftar untuk trip Japan di bulan April 2016 yaaa.....


Dengan di publishnya info ini, maka secara resmi saya membuka pendaftaran dan pembayaran booking seat trip Japan dengan tema AMAZING SAKURA 2016.

Berikut detail dari tripnya :

Sehubungan dengan banyaknya email masuk yang meminta saya untuk membuka trip tidak hanya Tokyo melainkan juga Kyoto dan Osaka dengan budget seminimal mungkin dgn fasilitas hotel yang nyaman dan permintaan waktu tour yaitu hanya bulan April saja maka dengan ini itinerary trip Japan Amazing Sakura 2016 saya rubah (sdh fix) menjadi :

TOUR SCHEDULE

Hari 1
Jakarta - Tokyo

Hari ini kita berangkat dari Soekarno Hatta Airport menggunakan pesawat Air Asia menuju Tokyo (Narita) Japan, dan tiba pagi hari di Tokyo (+1).

Hari 2

Pagi hari ini kita akan keliling Tokyo, kita akan berfoto di Tokyo Imperial Palace, menikmati sakura di taman UENO dan pusat perbelanjaan kelas atas di Ginza, serta ke Odaiba untuk melihat Rainbow Bridge, Patung Liberty dan patung Gundam. Koper/ransel dapat dititip di stasiun terdekat, malam harinya kita check in hotel yang telah ditentukan.

Hari 3

Hari ini kita akan menghabiskan waktu di Tokyo Disneyland.

Hari 4
Check out hotel.
Hari ini kita akan mengunjungi Kawaguchiko untuk melihat dari dekat keindahan Gunung Fuji, malam harinya kita akan menuju Osaka menggunakan Bus Willer Express.
Hari 5
Hari ini kita akan menghabiskan waktu di Universal Studio Japan. Check in hotel, istirahat dan malam harinya kita akan berkeliling Namba, Dotonbori melihat pusat penongkrongan anak muda Osaka.

Hari6
Check out hotel dan menitipkan tas di stasiun Kyoto.
Hari ini kita menuju Kyoto untuk melihat Fushimi Inari dan Kinkakuji, bila masih ada waktu kita akan mengunjungi Gion. Malam harinya kita kembali ke Tokyo menggunakan Bus Willer Express.

Hari 7
Hari ini kita menuju Kabukicho, Shinjuku (TMG Building), Harajuku, Shibuya melihat patung Hachiko dan Crossing Shibuya,  Asakusa (Sensoji temple dan belanja oleh-oleh di Kaminarimon), tak lupa berfoto dengan latar menara terkenal yaitu Tokyo Skytree yg merupakan struktur bagunan tertinggi ke 2 di dunia (tidak naik), serta berfoto dengan latar Tokyo Tower (tidak naik), check in hotel.

Hari 8
Check out hotel pagi hari dan kembali ke tanah air menggunakan maskapai Air Asia.

Sampai bertemu kembali di tour dengan destinasi yang berbeda :)

WAKTU TOUR : 11 APRIL - 18 APRIL 2016

BIAYA TOUR : Rp. 15.000.000

Biaya meliputi : Pesawat Jakarta - Tokyo (Narita) - Jakarta (tanpa bagasi (hanya cabin 7kg), tanpa makan, tanpa asuransi dan tanpa pilihan kursi), penginapan hotel *2 dan *3 (tergantung ketersediaan), local transport selama tur di Jepang (kecuali taxi), Objek wisata sesuai Itinerary dan biaya tour.
Biaya tidak termasuk : Pembuatan Visa, Airport tax, Sewa locker, transportasi bandara (dari dan ke bandara di Japan), Biaya Makan dan belanja pribadi.

NB :
  • Bagi yang tidak ingin masuk Tokyo Disneyland dan Universal Studio Japan akan ada pengembalian biaya sejumlah Rp. 1.000.000,-
  • Jadwal tour dapat dibuat random/berubah tergantung keadaan.
  • Mohon maaf saya sudah tidak dapat membantu untuk proses pembuatan visa, harap mengurus secara pribadi atau melalui agent travel tour yang tersedia.
  • Ketersediaan seat terbatas max 20 orang.
  • Booking seat ditandai dengan pembayaran  sebesar 25% dari total biaya tour yaitu Rp 3.750.000,-
  • Sisa pembayaran di cicil tiap bulan, dan akhir October sudah lunas 50% dari total biaya tour dan 10 Maret biaya tour sudah lunas 100%.
  • Hanya yang telah membayar biaya booking seat yang resmi ikut dalam tour ini dan sisa seat akan saya update berdasarkan pembayaran.
  • Biaya yang sudah dibayar tidak dapat dikembalikan apa bila sudah terbeli tiket keberangkatan/kepulangan.
  • Tour ini tidak diasuransikan, apabila membutuhkan asuransi perjalanan harap mengurus secara pribadi atau menggunakan jasa asuransi dari maskapai penerbangan yang dipakai.
  • Bagi yang berada di luar Jakarta dan ingin berangkat dan pulang sendiri, dapat membayar biaya tournya saja tanpa dikenakan biaya pesawat. 
  • Bagi yang ingin hunting tiket sendiri, dapat membayar biaya tournya saja tanpa biaya tiket pesawat.
  • Info biaya locker mulai 300 yen - 700 yen per hari tergantung ukuran.
  • Untuk info rekening dapat lsg menghubungi saya via email : tethapevylia@gmail.com 

Sekian ya pengumumannya, mengingat tour ini sudah banyak sekali peminatnya, saya tunggu pendaftarannya segera yaaa.... siapa cepat dia dapattttt :)

Berikut nama-nama peserta yang sudah membayar biaya booking seat :

  1. DIAZTYARA SHAIRANI - JAKARTA
  2. FIRMANSYAH HASAN - JAKARTA
  3. QEISHYA ADZ - JAKARTA
  4.  GRACIO VIRENDRA - JAKARTA
  5.  RIA HERMAWATI - BEKASI
  6.  TRI  HERTI - BOGOR
  7.  RINI MEITRIYANI PUSPITA - DEPOK
  8.  BUDIATI LESTARI DEWI - DEPOK 
  9.  DR. FEBBY HARIAWATI - SURAKARTA
  10. SALDILA NAURA - SURAKARTA
  11. FANNY TRINATA - JAKARTA
  12. ANNISA SHABRINA - JAKARTA
  13. AZHARI HAKIM - JAKARTA 
  14. ZAHRIAH - JAKARTA TIMUR 
  15. IKA MEITY KAMALIA - JAKARTA PUSAT 
  16. INDRIASIH OLYN - JAKARTA
  17. RINDA SITUMORANG - JAKARTA 
  18. VANESSA EDITHARIA - JAKARTA
  19. ABDUL RAHMAN - JAKARTA
  20. ASHURA ILUVHAM - JAKARTA
  21. IVANA SETIADI - TEMANGGUNG
  22. ARUM HAPSARI - DEPOK
  23. NADYA - MEDAN 
  24. ENDAH AYU - YOGYA
- CLOSE-
Data peserta akan terus saya update sesuai pembayaran (update terakhir 28/09/2015).
Sehubungan dengan permintaan semua peserta, maka keberangkatan Japan Trip April tidak menggunakan maskapai Air Asia melainkan menggunakan Garuda Indonesia dgn penambahan biaya upgrade. Dan dikarenakan jumlah peserta sdh over quota, maka PENDAFTARAN JAPAN TRIP AMAZING SAKURA 2016 RESMI DITUTUP.

Terima masih kepada semua peserta yang telah mempercayakan liburannya kepada saya. Semoga kita semua diberikan rejeki yang berlimpah dan diberikan kesehatan oleh-Nya sehingga kita dapat melakukan perjalanan ke Jepang dan kembali ketanah air dengan sehat wal afiat sesuai schedule. Sampai bertemu bulan April 2016.
Arigatou Gozaimasu :)

Nb: Bagi peserta yang tidak kebagian seat trip Japan April 2016, silahkan mendaftar untuk trip Japan gelombang ke 3 keberangkatan November 2016 dengan tema " BEAUTIFUL AUTUM IN JAPAN". ( Pengumuman pendaftaran akan di publish di blog pada akhir Oct 2015).

@Tokyo station : Alhamdulillah Trip Japan April 2016 sdh selesai, thank's All atas kebersamaannya selama trip :)

JAPAN FIRST PRIVATE TOUR MAY 2015

Yeayyyyy...... gak nyangka yaaa dari obrolan iseng di blog akhirnya saya beneran lhooo dapat tawaran private tour ke Jepang. Awalnya sih dari sering balesin pertanyaan pembaca blog mengenai berbagai hal tentang wisata Jepang, dan berujung pada tawaran private tour. Tadinya sih gak mau diambil, tapi berhubung saya ada keperluan mau ke Jepang dan mau bawa tur kecil ke Jepang ya apa salahnya saya extend untuk menerima tawaran private tour.

Dan yang beruntung untuk pergi jalan bareng saya adalah satu keluarga kecil yang terdiri dari Mommy, Daddy dan 1 gadis kecil cantik 3,5th bernama El. Hi El.... kangen deh dengan keisengan kamu, hihiii.... beberapa hari bareng El uda berasa kayak anak sendiri aja. Gadis kecil cantik ini seneng ngomong, dan juga suka nanya dan harus aja di jawab ya El, hehehe.... Jadi inget sama 2 gadis kecil saya dirumah :D

JR OSAKA STATION
Berhubung satu keluarga ini baru pertama kali ke Jepang dan saat mengajukan private tour mereka sudah pegang tiket SQ untuk tujuan Jakarta- Kansai Osaka dan berhubung saya sudah duluan ada di Jepang, maka hari pertama mereka sampai langsung saya jemput di bandara International Kansai Osaka.

Begini itinerary mulai hari pertama hingga hari terakhir trip Jepang :

Tuesday, February 10, 2015

6 TEMPAT WISATA DI BALI YANG WAJIB DIKUNJUNGI

Bukan rahasia umum jika sampai saat ini Bali masih merupakan daerah tujuan wisata terfavorit di Indonesia. Siapa yang tidak tahu Bali? Bahkan di mata turis mancanegara pun Bali sudah sangat di kenal.

Banyak hal menarik yang dapat dinikmati saat kunjungan ke Bali, mulai dari wisata alam, wisata budaya, wisata religi, wisata kuliner, sampai wisata belanja semua menjadi satu kesatuan utuh di Bali.

Bagi yang belum pernah ke Bali, berikut saya jabarkan 5 tempat wisata alam dan budaya yang wajib untuk di kunjungi.

Sunday, January 18, 2015

KELILING JAWA BALI JALUR DARAT PART 2

Part 1 dapat dibaca disini.

24 Desember 2014

Bila dalam part 1 saya menceritakan mengenai perjalan liburan ke Anyer, maka part 2 saya akan menceritakan mengenai lanjutannya yaitu keseruan perjalanan saya dan keluarga mengelilingi Jawa - Bali. Dan hari ini adalah tanggal yang sudah ditetapkan untuk memulai perjalanan itu.




Jam 09.00 pagi WIB kami mulai berangkat dari Jakarta menuju Bandung untuk menjemput ke dua orang saya  untuk ikut serta dalam perjalanan ini. Jam 12.00 WIB kami sudah tiba di Bandung dan Alhamdulillah perjalanan lancar jaya. Setelah istirahat, sholat dan makan, Jam 13.00 WIB kami memulai perjalanan tour ini. Karena liburan kali ini waktunya cukup lama sehingga mengakibatkan kemacetan panjang kendaraan di jalur utara dan selatan menuju Jawa Timur. Informasi ini saya update dari berita di radio. Kami memutuskan untuk memutar arah, untuk menghindari kemacetan di beberapa titik di jalur utara. Maka rute yang kami pilih adalah, Bandung - Subang - Majalengka - Kuningan - Brebes - Semarang - Demak - Pati - Rembang - Tuban - Lamongan - Gresik - Surabaya - Banyuwangi - Bali.

Karena perjalanan ini adalah perjalanan santai, jadi gak terlalu perduli dengan urusan waktu ketibaan. Beberapa kali kami berhenti untuk istirahat, sholat dan makan. Malah di beberapa kota kami sempat mampir untuk mengunjungi tempat wisatanya. Inilah asiknya berlibur menggunakan mobil, bisa sambil wisata kuliner segala :)

Thursday, January 15, 2015

KELILING JAWA BALI JALUR DARAT PART 1

Libur telah tiba... libur telah tiba.... horeee....horeee.....horeee.....


 
 
 

Begitu kira-kira kegirangan saya saat mendapati anak pertama saya yang sebenarnya baru duduk di bangku taman kanak-kanan mulai libur sekolah. Sebenarnya saat itu saya girang bukan karena akan pergi berlibur melainkan karena saya tidak perlu repot-repot bangun pagi untuk menyiapkan sarapan dan bekal sekolah si kakak *emak pemalas* :D
Kalau hanya bekal si papa sih 5 menit kelar, tapi kalo plus ngurus si kakak untuk nyiapin dia berangkat sekolah, nah itu yang rada ribet. Mulai dari bangunin, gotong ke kamar mandi, makein seragam sampe nyiapin bekal sekolah, baru selesai tugas saya saat dadah-dadah melihat dia berangkat diantar si papa.

Keliling Jawa Bali bukanlah tujuan utama liburan kami, karena liburan ini sesungguhnya hanya di jadwalkan untuk menginap 1 malam di sebuah resort di Anyer. Mengingat si papa susah sekali dimintai cuti, maka saya gak mau ber angan-angan untuk membuat jadawal liburan akhir tahun.

Thursday, January 08, 2015

NGEBLOG LAGI

Gak kerasa ya ternyata sudah bulan Januari. Terakhir update blog sebulan lalu saat nulis pengumuman trip to Japan. Beberapa hari kebelakang waktu saya banyak disibukkan dengan menjawab banyak pertanyaan seputar trip Japan melalui email pribadi, kemudian disambung dengan liburan 2 minggu yang saya habiskan untuk keliling Jawa sampai Bali. Mulai dari Anyer hingga Panarukan bonus Bali. Gimana rasanya menghabiskan 2 minggu dijalanan?? Yang pasti capek dan pegal, tapi bahagia sangatlah kakaaaak. Bahagia bisa menghabiskan waktu yang panjang ini bersama si papa dan krucils juga ibu dan bapak saya. Cerita tentang perjalanan dan wisata-wisatanya serta review kuliner dan penginapannya akan saya tulis terpisah saja ya.

Saat ini saya sedang sangat bergembira. Bagaimana tidak, saat 2 minggu tidak bersentuhan dengan aktivitas nge blog, ternyata traffic blog saya meningkat. Dari yang biasanya 400 hingga 500 pembaca perhari, sejak Januari ini sudah naik menjadi 500 hingga 600 pembaca perhari, yeay!
Norak ya saya, padahal blogger lain trafficnya jauh diatas saya tapi bagi saya ini suatu pencapaian hebat mengingat beberapa halaman blog saya tampil dihalaman pertama mesin pencari google *ketawa lebar*

Saya pun sebenarnya jarang sekali blog walking, bahkan bisa dikatakan tidak mempunyai teman sesama blogger. Bukannya sombong tapi memang waktunya tidak banyak untuk buka-buka laptop. Kalaupun ada waktu paling hanya untuk membalas comment ataupun membuat bahan cerita. Sebenarnya banyak sekali cerita yang ingin di publish, liburan lebaran tahun lalu saja masih banyak cerita yang antri untuk di publish, sekarang malah ditambah cerita liburan keliling Jawa-Bali jalan darat yang meninggalkan setumpuk cerita perjalanan.

Sudahlah, semua akan saya cicil untuk ditulis satu persatu, mungkin akan memerlukan waktu yang agak panjang dikarenakan LCD laptop saya pecah selama di perjalanan liburan akhir tahun dan saat ini harus meminjam laptop si papa untuk sementara. Namanya minjam ya tergantung ketersediaan, dan laptop si papa cuma nganggur malam hari sepulang beliau kerja *mari begadang tiap hari*

Lagian rajin amat ya saya nulis-nulis, sebenarnya tujuan saya hanya agar pembaca blog saya meningkat setiap harinya, dan saya bercita-cita blog saya dibaca lebih dari 1000 orang perharinya. Senang rasanya bisa berbagi cerita dan pengalaman melalui tulisan. Kira-kira kapan ya impian akan blog saya kesampaian?? Semoga bisa tercapai di tahun ini, aamiin.